Google Investasi di Himax Technologies

Google Inc berinvestasi Himax Technologies Inc, dengan membeli 6,3% saham produsen chip Taiwan tersebut. Himax kini tengah mengembangkan layar kecil dan tindakan Google disinyalir sebagai upaya perusahaan untuk mengembangkan produk Google Glass. Bergesernya wilayah persaingan dari smartphone dan tablet ke teknologi yang dapat dipakai telah mendorong Google untuk mengembangkan produk seperti kaca mata seiring pesaingnya, Apple dan Samsung Electronics, mengembangkan produk seperti jam tangan.

Himax utarakan investasi tersebut akan digunakan untuk mendanai produk liquid crystal pada modul dan chip silikon (LCoS), peralatan kecil yang dapat digunakan untuk memproyeksikan gambar. Google memiliki opsi untuk meningkatkan kepemilikan sahamnya di Hynix menjadi 14,8% dalam setahun. Proyek Google Glass sepertinya mendapatkan perhatian dari developer. eBay bahkan tengah mengembangkan aplikasi sementara perusahaan ventura tengah berlomba untuk mendanai perusahaan startups yang tertarik dengan Google Glass. (fr)

Sumber

20130723-104000.jpg

Leave a comment